1. Beranda
  2. Artikel
  3. Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru
  4. Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru Unisa Yogyakarta T.A 2018/2019
Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru Unisa Yogyakarta T.A 2018/2019

Jadwal Penerimaan Mahasiswa Baru Unisa Yogyakarta T.A 2018/2019

Rating: 3.0 - out of 5stars
11 Desember 2017 1 Komentar
Penulis:

Universitas Aisyiyah Yogyakarta (Unisa Yogya) merupakan salah satu universitas favorit di Yogyakarta. Meski belum lama usianya menyandang gelar sebagai universitas, namun sepak terjangnya di dunia pendidikan sudah tak dapat diragukan lagi. Bahkan, kampus ini pernah meraih gelar sebagai STIKES terbaik di Indonesia pada tahun 2016, sebelum beralih menjadi Unisa Yogya. Tertarik masuk di universitas ini? Jika iya, yuk perhatikan jadwal penerimaan mahasiswa baru untuk tahun akademik 2018/2019.

Sebelum melihat jadwal PMB Unisa, simak metode PMB apa saja yang ada:

1. Jalur Tes Potensi Akademik (TPA)

  • TPA meliputi tes kemampuan logika, numerik, verbal.
  • TPA melalui Computer Based Test (CBT) atau Paper Based Test (PBT).
  • Jalur tes diperuntukkan bagi calon mahasiswa program regular, Aanvullen dan Profesi Fisioterapi.
  • Program Aanvullen ditujukan bagi lulusan D3 Kebidanan yang akan melanjutkan ke D4 Bidan Pendidik atau lulusan D3 Fisioterapi melanjutkan ke S1 Fisioterapi dan D3 Ilmu Keperawatan melanjutkan ke S1 Ilmu Keperawatan

2. Jalur Penelusuran Minat dan Kemampuan (PMDK)

  • Seleksi bagi lulusan SLTA (SMA/SMU/MA/SMK) dengan rata-rata nilai rapor minimal 7,5 semester I-V atau menduduki sepuluh besar kelulusan di sekolah yang memenuhi kriteria yang ditentukan oleh Panitia.
  • Diberlakukan pada semua program studi program reguler dan berlaku untuk semua periode yang dibuka.
  • Kemudahan tanpa tes potensi akademik
  • Ketetapan penerimaan PMDK diumumkan secara bersamaan dengan jalur TPA.

3. Jalur Penelusuran Minat Bibit Unggul (PMBU)

  • Jalur seleksi penmaru bagi lulusan SLTA (SMA/SMU/MA/SMK) dengan persyaratan calon mahasiswa PMBU: memiliki prestasi non akademik MINIMAL Juara 1,2 dan 3 tingkat Kabupaten/Kota baik secara kelompok maupun individu.
  • Diberlakukan pada semua program studi program reguler dan berlaku untuk setiap gelombang yang dibuka.
  • Kemudahan tanpa tes potensi akademik.
  • Ketetapan penerimaan PMBU diumumkan secara bersamaan dengan jalur TPA.

Baca: 11 Perguruan Tinggi Terbaik di Yogyakarta Tahun 2016

4. Jalur Undangan (UND)

  • Seleksi bagi siswa SLTA (SMA/SMU/MA/SMK) yang menerima surat undangan dinyatakan diterima sebagai mahasiswa baru dari UNISAYOGYA.
  • Syarat nilai rata-rata raport semester I-V minimal 7,5 dan rata-rata tiap semester minimal 7,5 atau berprestasi akademik/non akademik.
  • Kemudahan: bebas biaya pendaftaran, tanpa tes potensi akademik.
  • Ketetapan penerimaan Jalur Undangan diumumkan secara bersamaan dengan jalur TPA.

5. Jalur Kemitraan dengan Institusi Lahan Praktik (KILP)

  • Seleksi penerimaan mahasiswa baru bagi program Aanvullen dari institusi yang telah memiliki perjanjian kerjasama Praktik Klinik/Profesi Kesehatan.
  • Jumlah mahasiswa asal institusi masing-masing akan disesuaikan berdasarkan Perjanjian Kerjasama yang secara khusus memuat tentang klausul studi lanjut.
  • Fasilitas yang diberikan adalah hanya membayar biaya sumbangan pengembangan tri dharma perguruan tinggi wajib.
  • Keringanan SPP tetap akan diatur sesuai kesepakatan dalam Perjanjian Kerjasama.
  • Ketetapan penerimaan jalur Kemitraan diumumkan secara bersamaan dengan jalur TPA.

6. Jalur Beasiswa Ikatan Persyarikatan (BIP)

Kriteria:

  • Siswa kelas XII SMU/MA/SMK .
  • Berkelakuan baik (dibuktikan dengan surat keterangan kelakuan baik dari Kepolisian)
  • Tidak terlibat penyalahgunaan obat terlarang/narkoba.
  • Tidak menerima beasiswa lain.
  • Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru UNISAYOGYA.
  • Bersedia menandatangani surat perjanjian beasiswa & ikatan dinas persyarikatan sebagai bukti kesediaan untuk ditempatkan di Amal Usaha Muhammadiyah/’Aisyiyah bidang Kesehatan (AUMKES) di seluruh Indonesia selama 2n (2 x tahun masa studi). Masa kerja ini dihitung mulai pada tanggal penerimaan di AUMKES.
  • Bersedia tidak menikah selama proses pendidikan.
  • Surat keterangan penghasilan orang tua yang disahkan oleh pejabat tempat institusi berkerja ataupun dari kepala desa bagi wirausaha/tani/buruh. Surat tersebut menyebutkan jumlah tanggungan keluarga.
  • Penerima beasiswa diprioritaskan bagi:
    – Anak asuh Panti Asuhan Muhammadiyah/’Aisyiyah atau Pondok Pesantren Muhammadiyah/’Aisyiyah dari keluarga kurang mampu (dengan surat keterangan dari Panti Asuhan/Pondok Pesantren bahwa yang bersangkutan tinggal di Panti Asuhan/Pondok Pesantren minimal selama 2 tahun)
    – Kader Muhammadiyah/’Aisyiyah (dibuktikan dengan surat keterangan dari Pimpinan Cabang atau Pimpinan Daerah Muhammadiyah/’Aisyiyah bahwa Ybs akan ditempatkanAUMKES).
    – Mahasiswa kurang mampu yang dibuktikan dengan surat keterangan tidak mampu dari kepala desa/kelurahan.
  • Fasilitas penerima BIP:
    – Bebas biaya Sumbangan Tri Dharma Perguruan Tinggi.
    – Bebas biaya SPP Tetap dan SPP Variabel baik di tahap pendidikan akademik maupun profesi.
    – Mendapatkan bantuan biaya hidup/fasilitas tinggal di asrama
    – Mendapatkan biaya buku per semester
    – Mendapatkan bantuan biaya penelitian
    – Penerima BIP akan dievaluasi tiap akhir semester, dan jika prestasi tidak memuaskan, BIP ini dapat dibatalkan.
  • Kuota: SATU mahasiswa per program studi, tidak berlaku untuk S2 Ilmu Kebidanan, Aanvullen, dan Profesi

7. Jalur Hafidz

  • Jalur seleksi bagi lulusan SLTA (SMA/SMU/MA/SMK) dengan persyaratan hafal Al- Qur’an minimal 2 Juz.
  • Jalur seleksi penmaru bagi lulusan SLTA (SMA/SMU/MA/SMK) dengan persyaratan calon mahasiswa memiliki sertifikat atau surat keterangan jumlah hafalan Al-Qur’an
  • Diberlakukan pada semua program studi pada program reguler dan berlaku untuk setiap gelombang yang dibuka.
  • Ujian Hafalan akan dilakukan di Kampus Terpadu UNISA.

Jadwal PMB Unisa Yogyakarta T.A 2018/2019

Gelombang Khusus:

  • Khusus Metode Seleksi PMDK, PMBU, TPA, dan Hafidz: 13 November 2017 – 13 Januari 2018
  • Khusus Metode Seleksi TPA – AANVULLEN/PROFESI: 13 November 2017 – 11 Januari 2018 (Ujian: 13 Januari 2018 pukul 08.00 WIB – selesai)
  • Khusus Metode Seleksi Kemitraan Persyarikatan (BIP): 13 November 2017 – 6 Januari 2018 (Ujian: 8 Januari 2018 di kampus terpadu Unisa)

Gelombang Satu:

  • Khusus Metode Seleksi PMDK, PMBU, TPA, Hafidz: 15 Januari – 17 Maret 2018
  • Khusus Metode Seleksi TPA – AANVULLEN/PROFESI: 15 Januari – 15 Maret 2018 (Ujian: 17 Maret 2018 pukul 08.00 WIB)
  • Khusus Metode Seleksi Kemitraan Persyarikatan (BIP): 15 Januari – 10 Maret 2018 (Ujian: 12 Maret 2018 di kampus terpadu Unisa)

Gelombang Dua:

  • Khusus Metode Seleksi PMDK, PMBU, TPA, Hafidz: 19 Maret – 19 Mei 2018
  • Khusus Metode Seleksi TPA – AANVULLEN/PROFESI: 19 Maret – 17 Mei 2018 (Ujian: 19 Mei 2018 pukul 08.00 WIB di kampus terpadu Unisa)
  • Khusus Metode Seleksi Kemitraan Persyarikatan (BIP): 19 Maret – 12 Mei 2018 (Ujian: 14 Mei 2018 di kampus terpadu Unisa)

Gelombang Tiga:

  • Khusus Metode Seleksi PMDK, PMBU, TPA, Hafidz: 21 Mei 2018 – 1 September 2018
  • Khusus Metode Seleksi TPA – AANVULLEN/PROFESI: 21 Mei – 23 Agustus 2018 (Ujian: 25 Agustus 2018 pukul 08.00 WIB di kampus terpadu Unisa)
  • Khusus Metode Seleksi Kemitraan Persyarikatan (BIP): 21 Mei – 18 Agustus 2018 (Ujian: 20 Agustus 2018 di kampus terpadu Unisa)

Prosedur PMB Unisa

Pendaftaran Online

  1. Isi data diri melalui pmb.unisayogya.ac.id
  2. Melakukan pembayaran biaya pendaftaran
  3. Isi biodata dan formulir pendaftaran di laman pmb.unisayogya.ac.id dengan mengisi No.Pendaftaran dan Password.
  4. Calon peserta menerima kartu ujian yang dilengkapi tanggal, nama, tanda tangan dan stempel dari Petugas Pendaftaran;
    – Perpindahan/penggantian pilihan Prodi diijinkan paling lambat saat verifikasi data pendaftaran oleh Petugas Pendaftaran (sebelum pengumuman penerimaan).
    – Calon peserta mengirimkan atau menyerahkan syarat-syarat pendaftaran kepada petugas pendaftaran paling lambat satu hari sebelum ujian pada jam kerja: 08.00-16.00 WIB. Bila berkas syarat-syarat pendaftaran lengkap, petugas pendaftaran memberikan pengesahan (tanggal, nama, tanda tangan dan stempel) pada kartu ujian.

Pendaftaran Offline di Kampus Terpadu (Jl. Lingkar Barat No. 63 Mlangi, Nogotirto, Gamping, Sleman)

  1. Melakukan pembayaran uang pendaftaran kepada Petugas Pendaftaran
  2. Peserta mengkonfirmasi pembayaran kepada Petugas Pendaftaran
  3. Peserta mendapatkan kuitansi pembayaran, PIN dan PASSWORD
  4. Isi biodata dan formulir pendaftaran melalui komputer yang telah disediakan Panitia
  5. Peserta menyerahkan persyaratan pendaftaran kepada Petugas Pendaftaran. Bila data isian telah lengkap,
    Petugas pendaftaran memverifikasi data isian di komputer dan akan mendapatkan kartu ujian.
  6. Bila persyaratan belum lengkap pada saat pendaftaran, peserta dapat menyerahkan kelengkapan syarat pendaftaran paling lambat satu hari sebelum ujian dilaksanakan (jam kerja: 08.00-16.00 WIB).
  7. Peserta menerima kartu ujian yang dilengkapi tanggal, nama, tanda tangan dan stempel dari Petugas Pendaftaran.
  8. Perpindahan/penggantian pilihan Prodi diijinkan paling lambat saat verifikasi data pendaftaran oleh Petugas Pendaftaran (sebelum pengumuman penerimaan).

Baca: Universitas Respati Yogyakarta Buka Berbagai Jalur PMB 2018!

Informasi lengkap:

Kampus Terpadu, Jl. Ring Road Barat No.63, Mlangi, Nogotirto, Gamping, Sleman, Yogyakarta. 55292,

Telepon: (0274) 446 9199 ext 140 (Admisi Pendaftaran Penerimaan Mahasiswa Baru).

Atau bisa juga via wa ke 0878 3941 1345

email ke [email protected].

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Ayo Kuliah
Average rating:  
 1 reviews
 by Diki Wahyudi
BIP

Karna saya percaya dengan adanya jalur prestasi ini dan saya bisa menunjukkan prestasi saya dengan adanya sertifikat dan piagam yang akan saya lampirkan

Loading...
linecolor

    






Artikel Terkait