Poster Kegiatan

UI Career & Scholarship Expo XXII 2016

Event Sudah Berakhir

0 Komentar , Penulis:

UI Career & Scholarship Expo XXII 2016

Career Development Center Universitas Indonesia (CDC UI) kembali menghadirkan kegiatan menarik bagi para alumni dari berbagai universitas di tanah air. CDC UI merupakan wadah pengembangan karir dan kualitas sumber daya manusia di bawah Direktorat Hubungan Alumni Universitas Indonesia.

Tahun ini merupakan tahun ke-22, CDC UI mengadakan pameran karir dan beasiswa yang diberi nama UI Career & Scholarship Expo XXII 2016. Kegiatan ini diharapkan mampu mengulang kesuksesan yang telah berlangsung dari tahun-tahun sebelumnya. Acara ini pun mengundang puluhan perusahaan/instansi yang sedang mencari tenaga kerja, untuk berpartisipasi dengan melakukan pameran, presentasi perusahaan, rekrutmen dan wawancara. Selain itu diundang pula para lembaga/universitas pemberi dana beasiswa untuk melakukan pameran dan mempresentasikan beasiswa yang ditawarkannya kepada pengunjung.

Kegiatan ini dimaksudkan untuk membantu para job seeker menemukan informasi pekerjaan sesuai dengan bakat dan minat mereka, serta membantu perusahaan untuk mendapatkan kandidat sesuai dengan kompetensi yang dibutuhkan.

Kegiatan ini akan dilaksanakan pada hari Kamis-Sabtu, tanggal 29 September – 1 Oktober 2016, pukul 09.00 – 17.00 WIB,  di Balairung Universitas Indonesia, Kampus UI, Depok.

Apa yang bisa kamu dapat disana?

Kegiatan Career Expo

  • Presentasi dan Pameran Perusahaan
    Yaitu kesempatan presentasi bagi perusahaan untuk melakukan openhouse dengan memaparkan profil perusahaan dan produk-produknya.
  • Rekrutmen Tenaga Kerja Secara Online
    Mengajak perusahaan untuk bergabung dalam membuka rekrutmen pegawai penuh atau magang yang dilakukan secara manual maupun online. Keuntungan yang didapat oleh perusahaan dengan sistem online adalah :
  1. Memperoleh data lamaran berupa soft copy
  2. Dapat langsung mengetahui jumlah resume yang masuk sesuai posisi yang dibuka
  3. Dapat langsung melakukan shortir resume sesuai kebutuhan perusahaan (ex: Universitas, Jurusan, IPK, dll)
  4. Dapat langsung melakukan pemanggilan interview via e-mail yang terdapat dalam sistem tersebut
  5. Perusahaan dapat memiliki login ID selama 30 hari setelah kegiatan expo berakhir.
  • Tes dan Seleksi Tenaga Kerja
    Perusahaan dapat melakukan tes dan wawancara penyeleksian calon tenaga kerja di lokasi expo. Tempat dan waktu akan disediakan.

Kegiatan Scholarship Expo

  • Presentasi Penawaran Beasiswa
    Kesempatan presentasi bagi lembaga donor untuk melakukan pemaparan bentuk beasiswa yang ditawarkan.
  • Pameran
    Memberikan kesempatan kepada lembaga donor untuk mengadakan openhouse kepada pengunjung dengan memamerkan produk-produk beasiswa yang ditawarkan.
  • Seminar Persiapan Melanjutkan Studi
    Menyelenggarakan kegiatan seminar terbuka bagi seluruh pengunjung tentang persiapanpersiapan yang perlu dilakukan untuk melanjutkan studi, seperti misalnya prosedur aplikasi beasiswa, persiapan menghadapi tes, dan cara/kiat menghadapi wawancara.





Poster Terkait