1. Beranda
  2. Artikel
  3. Tips Kuliah
  4. Kuliah di Universitas Terbaik Dunia, Mungkinkah?

Kategori

Kuliah di Universitas Terbaik Dunia, Mungkinkah?

Kuliah di Universitas Terbaik Dunia, Mungkinkah?

Rating: 1 - out of 5stars
23 September 2016 0 Komentar
Penulis:

Pernah bermimpi kuliah di kampus TOP se-dunia? Jika iya, maka teruskanlah langkahmu untuk meraih mimpi tersebut. Tak ada salahnya bermimpi, asal kamu bersungguh-sungguh mengejar mimpi tersebut. Kumpulkan segala amunisi yang kamu punya, dan cari tahu informasi seputar kampus yang kamu tuju.

Baca: 12 Kampus Terbaik Se-Indonesia Versi Dikti, Ada Kampusmu?

Nah, sebenarnya kampus mana saja yang masuk kategori TOP dunia?

Kenal dengan kampus University of Oxford dimana kampus ini sudah tidak asing lagi di dunia pendidikan. Kampus inipun terus menerus menghasilkan lulusan-lulusan terbaik, dan memiliki daya saing unggul di berbagai bidang pekerjaan. Mahasiswa yang masuk sini juga bukan mahasiswa sembarangan, bisa dikatakan mahasiswanya ‘harus pintar’ agar mampu bersaing dengan mahasiswa lain.

Kampus ini terletak kota Oxford, Inggris ini memang menjadi salah satu kampus favorit di dunia. Tak khayal jika calon mahasiswa dari berbagai belahan dunia berbondong-bondong menimba ilmu disini.

Nah tahun ini, bisa dikatakan tahun terbaik bagi University of Oxford, kenapa? Karena tahun 2016, kampus ini mendapat predikat kampus terbaik di dunia melalui pemeringkatan yang dilakukan oleh Times Higher Education (THE). THE kembali merilis jajaran kampus top dunia yang menduduki posisi teratas. University of Oxford pun berhasil naik satu peringkat dibandingkan tahun sebelumnya.

Oxford berhasil menggeser California Institute of Technology, yang sebelumnya meraih predikat terbaik lima tahun berturut-turut. Oxford memperbaiki performa mereka melalui empat pokok penilaian yang dilakukan oleh THE di antaranya pengajaran, penelitian, kutipan sampai pandangan internasional. Lebih spesifik lagi terhadap pendapatan institusi serta peningkatan penelitian yang meningkat lebih cepat.

Baca: Ini Dia 11 Universitas Terbaik Indonesia se-Asia Tahun 2016!

Berikut ini 10 kampus terbaik dunia yang berhasil dinukil Okezone dari Times Higher Education (THE), Kamis (22/9/2016).

1. University of Oxford, Inggris

2. California Institute of Technology, Amerika Serikat

3. Stanford University, Amerika Serikat

4. University of Cambridge, Inggris

5. Massachusetts Institute of Technology, Amerika Serikat

6. Harvard University, Amerika Serikat

7. Princeton University, Amerika Serikat

8. Imperial College London, Inggris

9. ETH Zurich – Swiss Federal Institute of Technology Zurich, Swiss

10. University of California, Berkeley dan University of Chicago, Amerika

 

Sumber : AyoKuliah.id

Loading...
linecolor

    






Artikel Terkait