1. Beranda
  2. Artikel
  3. Tips Kuliah
  4. Ini Dia 13 Universitas Dengan Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia

Kategori

Ini Dia 13 Universitas Dengan Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia

Ini Dia 13 Universitas Dengan Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia

Rating: 1 - out of 5stars
26 Januari 2017 0 Komentar
Penulis:

SNMPTN, SBMPTN dan Seleksi Mandiri segera berlangsung. Bagi kamu calon mahasiswa baik universitas negeri maupun universitas swasta pasti sudah punya jurusan favorit untuk mendaftar bukan? Jika belum tidak apa, karena masih ada waktu untuk memantapkan pilihan di jurusan terbaik.

Baca juga: 7 Jurusan Kuliah Ini Bisa Jadi Pilihan untuk Meniti Masa Depan?

Nah, kali ini Ayokuliah siap membagikan informasi terkait jurusan yang selalu laris manis didaftar setiap tahunnya. Ya, Jurusan Psikologi nampaknya selalu menjadi primadona setiap kali PMB berlangsung, dan diperkirakan tahun inipun begitu.

Jurusan Psikologi, Bidang Apa Sih?

Dilansir dari laman Wikipedia, “Psikologi merupakan bidang ilmu pengetahuan dan ilmu terapan yang mempelajari tentang perilaku dan fungsi mental manusia secara ilmiah. Para praktisi dalam bidang psikologi disebut para psikolog. Para psikolog berusaha mempelajari peran fungsi mental dalam perilaku individu maupun kelompok, selain juga mempelajari tentang proses fisiologis dan neurobiologis yang mendasari perilaku”.

Baca juga: Cerdik Memilih Program Studi Ala AyoKuliah.id

Kemungkinan besar, banyak diantara kamu memilih jurusan ini karena ruang lingkup kerjanya nanti lebih luas. Dan materi yang dihadapi begitu dekat dengan kehidupan keseharian.

Di Indonesia, cukup banyak universitas yang menyelenggarakan pendidikan Jurusan Psikologi. Dan ternyata belum banyak yang mampu menembus akreditasi A. Berikut merupakan 13 universitas negeri dan swasta dengan Jurusan Psikologi terbaik.

Jurusan Psikologi Terbaik di Indonesia

  1. Universitas Airlangga (Unair) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2011
  2. Universitas Gadjah Mada (UGM) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2010
  3. Universitas Indonesia (UI) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2014
  4. Universitas Padjadjaran (Unpad) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2007
  5. Universitas Gunadarma (UG) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2013
  6. Universitas Islam Indonesia (UII) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2014
  7. Universitas Katolik Indonesia Atma Jaya (UKI Atma Jaya) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2010
  8. Universitas Mercu Buana Yogyakarta (UMBY) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2010
  9. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2011
  10. Universitas Persada Indonesia (UPI YAI) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2013
  11. Universitas Sanata Dharma (USD) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2010
  12. Universitas Surabaya (UBAYA) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2011
  13. Universitas Tarumanagara (UNTAR) – akreditasi jurusan A BAN-PT 2010

Dikarenakan banyak peminat yang ingin masuk di 13 universitas dengan jurusan psikologi tersebut, maka kamu harus lebih mempersiapkan segala amunisi yang ada. Kamu harus rajin-rajin mempersiapkan materi, apalagi untuk kamu yang ikut jalur SBMPTN/UM. Persiapkan semua sedari kini, jangan sampai penyesalan datang dikemudian hari ya!

Baca juga: 5 Jurusan Kuliah untuk Lulusan IPS Selain Akuntansi

 

Sumber :  AyoKuliah.id

Loading...
linecolor

    






Artikel Terkait