1. Beranda
  2. Artikel
  3. Tips Kuliah
  4. Daftar PTN Yang Punya Jurusan Bahasa Prancis!

Kategori

Daftar PTN Yang Punya Jurusan Bahasa Prancis!

Daftar PTN Yang Punya Jurusan Bahasa Prancis!

Rating: 1 - out of 5stars
22 November 2017 0 Komentar
Penulis:

Tertarik mendalami bahasa asing terutama bahasa Prancis? Jika iya, maka sebaiknya kamu membaca artikel berikut ini. Ayokuliah akan memberikan gambaran tentang perguruan tinggi negeri (PTN) mana saja yang memiliki jurusan Bahasa Prancis jenjang Sarjana.

Bahasa Prancis kini menjadi salah satu jurusan yang banyak diminati calon mahasiswa baru. Apalagi dengan perkembangan zaman yang kian pesat, mengharuskan penerus bangsa memiliki skill/keahlian yang bisa diandalkan untuk bersaing di dunia kerja.

Nah, dengan masuk di jurusan Bahasa Prancis maka kamu sudah menanam satu modal untuk dapat bersaing saat lulus nanti. Peluang kerja dari jurusan Bahasa Prancis pun terbilang masih sangat luas, dengan jumlah lulusan berkualitas yang belum begitu tinggi. Jadi, ini peluang yang wajib kamu manfaatkan sebaik mungkin!.

Peluang kerja lulusan jurusan ini adalah sebagai guru/pengajar, penerjemah, konsultan bahasa Prancis, pemandu wisata, dan lain sebagainya.

Baca: Prodi Bahasa Korea, Di Kampus Mana Saja?

Oke, berikut adalah 10 PTN yang punya jurusan Bahasa Prancis di tanah air:

  1. Universitas Lampung (Unila) – Prodi Pendidikan Bahasa Prancis S1

Prodi Pendidikan Bahasa Prancis Unila ini masuk di Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan Universitas Lampung (FKIP Unila). Prodi ini belum lama didirikan oleh Unila. Kehadiran jurusan Bahasa Prancis ini menambah jumlah prodi yang ada di Unila yakni sebanyak 26 prodi.

Tujuan dibukanya prodi ini adalah untuk memberikan tempat belajar Bahasa Prancis di wilayahnya, agar para calon mahasiswa tidak perlu menempuh pendidikan ke pulau Jawa. Unila juga berharap, dengan adanya jurusan ini dapat menjadi rujukan bagi calon mahasiswa luar Lampung kuliah di sini. Karena terbilang jurusan baru, maka akreditasinya masih dalam proses ya!.

  1. Universitas Brawijaya – Prodi Bahasa dan Sastra Prancis S1

Program Studi Bahasa dan Sastra Prancis merupakan salah satu program studi yang berada di bawah naungan Fakultas Ilmu Budaya, yang didirikan pada tahun 2007 berdasarkan SK DIKTI No 4017/D/T/2007 tertanggal 29 November 2007. Prodi Bahasa dan Sastra Prancis beralamat di Jl. Veteran, Malang.

Prodi Bahasa dan Sastra Prancis UB ini telah terakreditasi BAN PT B lho!. Bagi kamu yang berniat masuk di jurusan Bahasa Prancis ini, silakan gali informasinya di laman http://prancis.fib.ub.ac.id/.

  1. Universitas Negeri Medan – Prodi Pendidikan Bahasa Prancis S1

Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis berhasil memperoleh nilai B menurut SK BAN PT no. 008/BAN-PT/Ak-XIV/S1/VI/2011. Jurusan bahasa Prancis ini masuk di jajaran prodi pada Fakultas Bahasa dan Seni Unimed.

Penyelenggaraan kegiatan pendidikan dilakukan untuk menghasilkan lulusan yang kompeten sesuai dengan tuntutan kebutuhan stakeholder. Oleh karena itu proses pembelajaran dilakukan dengan berbagai model pembelajaran misalnya, berbasis research (pembelajaran berbasis masalah terintegrasi soft skill (PBL dan SS), IT/ICT. Pengembangan kurikulum (KBK dan KBK Sistem Blok), evaluasi hasil belajar (penerapan asesmen autentik dan tes standar), dengan audit mutu akademik untuk melakukan peningkatan mutu berkelanjutan yang dikoordinasi oleh SPMI Universitas Negeri Medan. Informasi lengkap di laman http://fbs.unimed.ac.id/.

Baca halaman selanjutnya. 1 2 View All

Submit your review
1
2
3
4
5
Submit
     
Cancel

Create your own review

Ayo Kuliah
Average rating:  
 0 reviews
Loading...
linecolor

    






Artikel Terkait